Judul : Review Asus Zenfone Max | KUMANDROID
link : Review Asus Zenfone Max | KUMANDROID
Review Asus Zenfone Max | KUMANDROID
Kali ini KUMANDROID akan membahas tentang Review Asus Zenfone Max. Untuk pertama kalinya, Asus mengeluarkan Zenfone Max dengan baterai sampai 5000 mAh. Desain yang digunakan pun hampir sama dengan Asus Zenfone 2, hanya saja bahannya Plastic Matte.
Meski tidak mengusung angka 2, Asus Zenfone Max masih termasuk keluarga Zenfone 2. Hal itu tercermin dari bentuknya yang hanya berbeda pada tombol power dan volume pada Zenfone Max ditempatkan pada sisi samping smartphone dan bukan disisi belakang. Lengkungan di keempat sudutnya khas seperti Zenfone 2, bedanya back coverya tidak berlapis krom. Back covernya pun dapat dilepas, namun tidak demikian dengan baterai 5000 mAh didalamnya. Dengan body bongsor dengan ketebalan 1cm, Asus Zenfone Max cukup nyaman digunakan untuk pengguna. Namun lebih disarankan untuk penggunaan dengan 2 tangan. Disisi depan, Asus menempatkan LED notifikasi dibagian atas serta 3 tombol menu yang tidak bisa menyala. Sedangkan dibagian belakang disisi bawahnya anda bisa menemukan lubang speaker memanjang.
Asus Zenfone Max datang ke Indonesia dengan OS Android 5.0.2 Lollipop dan Zen UI 2.1. Layaknya Zenfone 2, Launcher bawaan Asus ini masih menghadirkan bloatware didalamnya. Pada Zen UI terbaru ini anda bisa mengatur beragam konfigurasi agar tampilan UI jadi lebih menarik. Selain mengganti jenis dan ukuran font, anda juga bisa mengubah icon aplikasi. Jumlah pilihan Theme yang bis didownload juga lebih banyak yakni sekitar 22 theme. Ada juga 11 pilihan efek transisi dengan animasi yang menarik. Kemampuan lain dari Zen UI terbaru pada Zenfone Max yakni bisa menyembunyikan dan mengunci aplikasi secara default. Anda juga bisa menggunakan ZenMotion seperti Touch Gesture atau Motion Gesture. Misalnya menulis huruf I pada homscreen bisa digunakan untuk mencari aplikasi dengan cepat maupun mencari info apapun dari Google.
Sebagai pelengkap Asus menghadirkan Easy Mode dan Kids Mode. Easy Mode membuat tampilan Zen UI menjadi sangat sederhana dan pas untuk pengguna lanjut usia. Sementara Kids Mode sangat bermanfaat untuk membatasi penggunaan smartphone oleh anak-anak. Anda bisa mengatur aplikasi apa saja yang bisa digunakan serta mengatur berapa lama smartphone akan terkunci secara otomatis. Untuk anda yang sering menggunakan Clean Master, Asus menyertakan aplikasi sejenis yakni Asus Mobile Manager yang fungsinya sama persis dengan Clean Master. Meskipun memiliki banyak fitur, Asus Zenfone Max termasuk smartphone yang hemat RAM yakni hanya memakan RAM 1 GB saja dari total RAM 2 GB.
Untuk pertama kalinya, Asus bekerja sama dengan Qualcomm menghadirkan prosesor Qualcomm Snapdragon 410 1.2 GHz pada Zenfone Max yang didukung dengan RAM 2 GB. Kolaborasi keduanya menghasilkan score AnTuTu Benchmark diangka 23 ribu point. Dari segi performa memang kalah dari Zenfone 2, namun tidak dengan ketahanan baterainya. Asus mempunyai baterai dengan kapasitas 5000 mAh yang termasuk golongan tertinggi untuk kelas smartphone. Smartphone ini mampu bertahan dengan screen on time hingga 13 jam, padahal rata-rata screen on time smartphone hanya sekitar 4 jam saja. Sedangkan untuk mengisi baterai sampai penuh dibutuhkan waktu 4 jam. Jika ingin lebih hemat lagi, anda bisa menggunakan Mode Super Saving yang ada di menu Setting.
Selain itu Asus Zenfone Max bisa juga digunakan untuk Power Bank untuk mengisi baterai smartphone lain dengan menggunakan kabel khusus Micro USB to Micro USB untuk melakukannya. Layar Asus Zenfone Max juga sudah dilindungi dengan Gorilla Glass yang berdimensi 5.5 inci dengan resolusi 720 piksel. Bermain game kelas menengah keatas atau menonton video HD terasa memuaskan karena ditunjang dengan speaker yang cukup kencang. Asus juga meningkatan kualitas kamera yang menggunakan Laser autofokus. Meski resolusinya masih sama yakni 13 MP, kecepatannya meningkat. Mencapture foto hanya membutuhkan waktu kurang dari 13 MP dan 5 MP untuk kamera depannya. Bagusnya lagi, Asus Zenfone Max sudah mendukung Shotter Speed mulai 1/1000 detik.
Sekian pembahasan tentang Review Asus Zenfone Max, semoga bermanfaat. Terima kasih.